Cara Menerjemahkan Buku di Google Book ke Bahasa Indonesia
Mungkin kamu pernah menemukan buku di Google Buku yang dilihat dari sampulnya saja sudah membuat kamu tertarik untuk membacanya. Namun sayangnya niat kamu untuk membaca buku tersebut tertunda karena bahasa bukunya bukan bahasa Indonesia.
Nah, oleh karena itu, cara menerjemahkan buku di Google Book ke bahasa Indonesia yang akan Admin bahas di artikel ini mungkin akan bermanfaat untuk kamu yang ingin membaca buku dari bahasa asing atau bahasa luar negri. Jadi silahkan simak selengkapnya pembahasan berikut ini.
Aplikasi Google Play Book ialah aplikasi buatan Google yang dirancang khusus untuk pengguna yang hobi membaca eBook atau buku digital. Aplikasi ini memuat buku-buku dari mancanegara mulai dari buku yang gratis sampai dengan buku yang berbayar.
Karena buku-buku yang tersedia berasal dari negara manapun, wajar saja jika tidak semua buku atau eBook di Google Book berbahasa Indonesia sebab banyak juga buku yang berasal dari penulis-penulis terkenal asal luar negri yang bisa menjadi rekomendasi untuk bacaan kamu selanjutnya.
Baca Juga:
• Cara Mengaktifkan Fitur Baca Dengan Keras di Google Books
• Cara Download Buku Gratis di Google Book
Jika kamu tidak mengerti dengan bahasa dari bukunya, kamu tidak perlu bersedih dan merasa kecewa, karena fitur translate buku di Google Book sudah disediakan di dalam aplikasi tersebut. Kamu bisa langsung menggunakannya tanpa perlu menginstall aplikasi terjemahan pihak ketiga.
Adanya fitur untuk menerjemahkan bahasa di buku Google Book mempermudah pengguna dari Indonesia yang ingin membaca buku asal luar negri karena dapat mengubah bahasanya kedalam bahasa Indonesia. Dengan fitur ini kamu juga tidak perlu mondar-mandir ke Google Translate untuk menerjemahkan eBook tersebut secara manual.
Cara Menerjemahkan Buku di Google Book ke Bahasa Indonesia
Meskipun ada beberapa buku luar negri yang sudah dibuatkan versi dalam bahasa Indonesia, namun itu hanya sebagian buku saja dan tidak semua buku memiliki versi bahasa Indonesia.
Jika buku favorit kamu tidak termasuk ke dalam buku tersebut atau buku yang tersedia dalam versi bahasa Indonesia, kamu tetap bisa membaca buku tersebut dalam bahasa Indonesia dengan mengikuti langkah-langkah tutorial di bawah ini:
1. Jalankan aplikasi Google Book atau Google Buku di masing-masing ponsel kamu.
2. Selanjutnya buka buku yang ingin kamu terjemahkan. Cara ini dapat kamu pergunakan untuk buku dengan bahasa apapun tidak hanya bahas Inggris saja.
3. Setelah kamu membuka buku tersebut, soroti atau blok bagian kalimat atau kata yang akan diterjemahkan. Kamu juga bisa menerjemahkan semua kata yang ada di halaman tersebut.
4. Setelah disoroti maka akan muncul sebuah menu mengambang, dan di menu itu kamu tap ikon "A" atau ikon translate seperti umumnya yang sering kamu lihat.
5. Selanjutnya akan muncul menu Terjemahkan. Di sana ada 2 opsi bahasa dan yang pertama adalah bahasa asli dari buku tersebut, sedangkan yang kedua adalah bahasa terjemahannya. Jadi kamu harus mengganti bahasa terjemahannya ke bahasa Indonesia dengan tap opsi tersebut lalu pilih "Indonesia".
6. Setelahnya tulisan yang kamu soroti tadi akan langsung diterjemahkan ke bahasa Indonesia.
7. Selesai.
Di atas adalah langkah-langkah untuk translate eBook di Google Buku ke bahasa Indonesia menggunakan fitur bawaan yang mana memungkinkan kamu untuk langsung mengubah bahasanya di dalam aplikasi Google Book itu sendiri.
Baca Juga:
• Cara Menerjemahkan Komentar di YouTube Dengan Mudah
• Cara Menerjemahkan DM Instagram Secara Otomatis Tanpa Aplikasi
Menurut Admin salah satu kekurangan dari fitur tersebut ialah tidak bisa menerjemahkan bahasa di semua halaman di buku tersebut langsung secara otomatis, tapi kamu perlu memilih kata atau bagian kalimat yang ingin diterjemahkan atau seperti cara di atas. Meskipun begitu, setidaknya adanya fitur itu sudah cukup bermanfaat dan membantu kita.
Jika kamu masih memiliki pertanyaan dari tutorial cara menerjemahkan buku di Google Book ke bahasa Indonesia yang Admin paparkan di atas, jangan ragu untuk menanyakan masalah kamu melalui kolom komentar di bawah ini.
Cukup itu saja, selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Terimakasih.
Posting Komentar untuk "Cara Menerjemahkan Buku di Google Book ke Bahasa Indonesia"