Apa itu Chrome Flags: Pengertian, Fungsi dan Cara Menggunakannya
Saat seseorang sedang mencari sebuah informasi atau referensi tambahan, sebagian orang akan lari ke browser. Browser merupakan sumbernya ilmu pengetahuan. Dengan browser, kamu dapat searching informasi apapun yang dibutuhkan entah itu seputar berita, olahraga, teknologi dan masih banyak lagi.
Berbicara tentang browser, siapa sih yang tidak kenal dengan browser yang dikembangkan oleh Google yang bernama Chrome. Google Chrome merupakan salah satu browser atau peramban web yang paling populer dan paling banyak digunakan oleh pengguna internet di seluruh dunia.
Selain hadir sebagai browser bawaan dibeberapa perangkat seperti smartphone, laptop ataupun komputer, Google Chrome sering menjadi pilihan karena menawarkan berbagai fitur yang dapat memudahkan pengguna dalam menggunakannya. Salah satu diantarnya adalah fitur Chrome Flags.
Nah, di artikel ini kita akan membahas tentang fitur Chrome Flags tersebut, mulai dari pengertian, fungsi serta cara untuk menggunakannya. Fitur ini belum diketahui oleh banyak orang bahkan oleh orang yang sering menggunakannya. Jadi bagi siapa saja yang penasaran dengan fitur Google Chrome yang satu ini, mari simak penjelasannya!
Apa itu Chrome Flags?
Chrome Flags atau Bendera Chrome adalah bagian dari fitur di Google Chrome yang memungkinkan pengguna untuk mengakses, mengaktifkan, dan menonaktifkan fitur-fitur eksperimental yang masih dalam tahap pengembangan dan belum dirilis secara resmi untuk semua pengguna.
Google Chrome Flags merupakan ruang lingkup bagi para developer dalam melakukan pengujian fitur dan memperkenalkan fitur-fitur baru yang belum sepenuhnya siap untuk dirilis atau dipublikasikan.
Baca Juga:
• Cara Menghilangkan Iklan di Chrome HP Android
• Cara Menonaktifkan Safe Search di Google Chrome Android
Ada banyak sekali fitur-fitur Chrome yang masih direncakan dan mungkin akan dirilis dimasa mendatang. Tetapi, meskipun belum dirilis, kamu tetap diberikan kesempatan untuk menggunakan dan melakukan uji coba terhadap fitur-fitur canggih tersebut dengan mengaksesnya melalui halaman Google Chrome Flags.
Pengertian Chrome Flags
Apakah sampai sini kamu sudah paham tentang Bendera Chrome atau yang biasa disebut Chrome //Flags? Jika belum, admin akan memberikan pengertiannya secara lebih sederhana.
Jadi, Chrome Flags adalah suatu tempat dalam pengaturan atau konfigurasi Google Chrome yang memungkinkan kamu untuk menjelajah dan mengaktifkan fitur-fitur percobaan. Kamu punya akses pada fitur-fitur yang belum siap untuk semua orang dan masih dalam pengembangan atau uji coba.
Fitur-fitur ini dapat mengenai performa, tampilan antarmuka, keamanan, atau elemen lain yang memainkan peranan dalam pengalaman saat menjelajahi dunia maya menggunakan peramban Chrome. Kadang-kadang, fitur-fitur ini mampu meningkatkan performa, meningkatkan privasi, atau memberikan kamu pengalaman baru dalam berinteraksi dan menjelajahi situs web.
Namun, harus kamu ingat, karena fitur-fitur ini sedang dikembangkan, bisa jadi mereka belum stabil sepenuhnya atau bisa memberikan dampak yang tidak diinginkan pada pengalaman para pengguna. Oleh karena itu, para pengguna harus berhati-hati ketika mengaktifkan fitur-fitur dalam Chrome Flags dan memahami risikonya terlebih dahulu.
Namun disisi lain, penggunaan Chrome Flags merupakan opsi yang cocok bagi kamu yang ingin menjelajahi fitur-fitur canggih dalam browser Chrome, memahami risiko eksperimental, dan ingin memberi masukan kepada para pengembang tentang performa atau masalah yang kamu alami.
Fungsi Chrome Flags
Sebenarnya, fungsi Chrome Flags hanya satu, yaitu sebagai tempat tersimpannya fitur-fitur Chrome yang sedang dikembangkan oleh Google, dan pengguna bisa mencoba fiturnya melalui menu di halaman Flags.
Namun, jika yang kamu tanyakan adalah fungsi-fungsi dari fitur yang ada didalamnya, karena fitur-fitur di dalam Bendera Chrome ada banyak, fungsinya juga banyak dan berbeda-beda tergantung pada fitur apa yang ingin kamu aktifkan di dalam halaman tersebut.
Jika admin sebutkan semua fiturnya disini mungkin akan terlalu banyak. Akan tetapi, diantara fitur-fitur yang tersedia di Chrome//Flags, ada beberapa fitur yang cukup populer dan banyak digunakan karena memiliki fungsi yang cukup penting dan bermanfaat terutama untuk pengguna yang setiap harinya menggunakan Google Chrome.
Diantara fitur-fiturnya adalah sebagai berikut:
1. Smooth Scrolling
Fitur ini akan membuat pengalaman menggulir menjadi lebih halus dan nyaman saat menjelajah halaman website.
2. Tab Grid Layout
Dengan tata letak tab dalam bentuk grid (kisi), kamu dapat dengan mudah mengelompokkan dan mengakses tab yang sedang dibuka.
3. Tab Groups Continuations
Fitur ini memungkinkan kamu untuk mengelompokkan tab berdasarkan topik atau konteks, juga membantu dalam mengatur tata kelola tab.
4. Auto Dark Mode For Web Contents
Fitur ini fungsinya untuk mengaktifkan tampilan gelap pada browser dan mampu membuat mode gelap untuk semua website, yang dapat lebih nyaman saat digunakan dalam kondisi cahaya rendah.
5. Experimental QUIC protocol
Protokol ini dapat meningkatkan kecepatan pengiriman data, yang menjadi pilihan menarik bagi kamu yang ingin mengoptimalkan koneksi internet.
6. Parallel Downloading
Fitur ini memungkinkan unduhan file menjadi lebih cepat dengan mendownload beberapa bagian file secara bersamaan.
Baca Juga: Penyebab Dan Cara Mengatasi Download Lambat Di Chrome Android
7. Experimental Web Platform Features
Fitur ini untuk kamu yang tertarik dengan teknologi web baru dan eksperimental dapat mengaktifkan fitur-fitur ini untuk mengakses fitur-fitur yang belum stabil.
8. Reader Mode
fitur ini memungkinkan kamu untuk membaca konten laman web dengan tampilan yang lebih sederhana dan fokus pada teks, menghilangkan elemen-elemen yang mungkin mengganggu seperti iklan atau tata letak yang kompleks.
9. Experimental JavaScript Features
Fitur ini memungkinkan kamu untuk menguji fitur JavaScript yang masih dalam tahap pengembangan.
10. Hardware Media Key Handling
Fitur ini memungkinkan kamu untuk mengontrol media (seperti pemutaran video atau audio) melalui tombol media pada keyboard.
11. Global Media Controls
Fitur ini memungkinkan kamu untuk mengontrol pemutaran media dari tab yang berbeda melalui panel kontrol yang terpusat.
Kamu dapat menemukan fitur-fitur tersebut dengan mencarinya melalui kolom pencarian yang tersedia di laman Chrome Flags. Fitur-fitur tersebut bisa digunakan diperangkat apapun termasuk Android. Setiap fitur ada keterangannya, jadi sebelum menggunakannya, kamu bisa membaca terlebih dahulu keterangan tersebut.
Fitur-fitur di Chrome Flags mungkin akan mengalami pembaruan setiap waktunya. Hal itu bisa saja membuat ada tambahan fitur eksperimen baru atau menghilangkan fitur dari eksperimen karena fitur di hapus ataupun sudah dirilis secara resmi.
Cara Menggunakan Fitur Chrome Flags
Cara menggunakan Chrome Flags di sini artinya kamu mengaktifkan dan menonaktifkan fitur didalamnya. Secara garis besar, caranya hampir sama untuk semua fitur, yaitu seperti berikut ini:
1. Buka browser Google Chrome di perangkat kamu.
2. Kemudian di kolom pencarian URL, masukan URL chrome://flags lalu tekan Enter untuk mengakses fitur tersebut.
3. Setelah kamu berada di halamannya, cari fitur yang ingin kamu aktifkan dengan memasukan nama fitur tersebut di kolom pencarian yang bertuliskan search flags yang ada dibagian paling atas halaman.
4. Jika kamu sudah berhasil menemukan fiturnya, kamu akan melihat opsi "Default" yang berada di bawahnya. Silahkan kamu tap opsi tersebut.
5. Selanjutnya kamu pilih opsi "Enabled" untuk mengaktifkan fiturnya.
6. Setelah itu tap opsi "Relaunch" yang muncul dibagian bawah layar. Browser Chrome akan melakukan Restart untuk menerapkan fitur yang kamu pilih.
7. Selesai.
Itulah cara mengaktifkan fitur di Chrome Flags untuk semua perangkat. Jika menyadari adanya masalah setelah mengaktifkan fitur di sana, kamu bisa mengatasinya dengan menonaktifkan fitur itu lagi.
Baca Juga:
• Mode Incognito Google Chrome: Fungsi, Cara Mengaktifkan Dan Cara Menggunakannya
• Cara Mengaktifkan Situs Desktop Google Chrome Android
Demikian dari pembahasan tentang apa itu fitur Chrome Flags mulai dari pengertian, fungsi dan cara menggunakannya. Pembahasan di atas akan membuat kamu paham tentang fitur tersebut. Kamu bisa menggunakan beberapa fitur yang dapat mengoptimalkan dan memaksimalkan cara penggunaan kamu di Google Chrome.
Posting Komentar untuk "Apa itu Chrome Flags: Pengertian, Fungsi dan Cara Menggunakannya"