Cara Install dan Menggunakan Text Editor Vim di Termux Android
Cara install dan menggunakan text editor Vim di Termux Android - Vim (Vi Improved) adalah salah satu text editor dari sistem operasi Linux yang dapat kamu gunakan sebagaimana fungsi dari text editor pada umumnya yaitu untuk membuat, mengedit, dan mengelola file teks.
Vim hadir dengan berbagai dukungan fitur yang mampu memudahkan pengguna untuk mengelola kode atau teks di dalam sebuah program. Beberapa diantara fitur-fiturnya yaitu mode pengeditan, highlight, lipatan kode, plugin, dan masih banyak lagi.
Vim tidak hanya tersedia untuk sistem operasi Linux saja namun tersedia juga untuk sistem operasi MacOS, Windows, Solaris dan bahkan Android.
Baca Juga:
• Cara Mengubah Tema dan Font di Aplikasi Termux
• Cara Menampilkan Logo Distro Linux Di Termux Android
Karena Android juga termasuk sistem operasi berbasis Linux, hal itu memungkinkan kamu untuk menggunakan Vim di Android, kamu bisa melakukannya dengan memanfaatkan aplikasi Termux, yaitu aplikasi Terminal Emulator yang dapat diinstall di perangkat Android.
Cara untuk menggunakan Vim di Termux tidak ada bedanya dengan di Linux/Unix, baik itu dari segi fungsi, cara kerja, ataupun perintah-perintah yang ada didalamnya.
Cara Install dan Menggunakan Text Editor Vim di Termux Android
Jika ingin menggunakan text editor Vim, kamu perlu menginstallnya terlebih dahulu di dalam aplikasi Termux, dan itu artinya kamu juga harus memiliki aplikasi Termux. Kamu bisa install aplikasi Termux terlebih dahulu di Play Store. Jika sudah, langsung saja kita masuk ke tutorialnya.
Install Vim di Termux
1. Buka aplikasi Termux yang sudah terinstall di HP Android kamu.
2. Setelah itu jalankan beberapa perintah wajib Termux di bawah ini:
$ apt-get update
$ apt-get upgrade
3. Sekarang langsung saja kita install editor Vim dengan perintah:
$ pkg install vim
$ pkg install neovim
$ pkg install vim-gtk
$ pkg install vim-python
4. Jika semua semua perintah di atas sudah berhasil dijalankan, artinya text editor Vim sudah berhasil di install dan sekarang kita lanjut ke tutorial menggunakannya.
Perintah-perintah Untuk Menggunakan Vim
1. Untuk membuka atau membuat file baru di Vim gunakan perintah:
$ vim namafile
Untuk "namafile" ganti dengan nama file baru yang ingin dibuat atau nama file yang ingin di edit.
2. Untuk beralih ke mode pengeditan, tekan huruf "i" kemudian kamu bisa memasukan atau mengedit teks di dalam file tersebut.
3. Untuk keluar dari mode pengeditan dan beralih ke mode normal, tekan tombol "ESC".
4. Untuk keluar dari Vim dan menyimpan perubahan, ketikan ":wq" lalu Enter.
5. Untuk keluar dari Vim tanpa menyimpan perubah, ketikan ":q!" lalu Enter.
6. Untuk mencari kata atau teks di Vim, ketikan "/" diikuti dengan kata yang ingin kamu cari. Misalnya kamu ingin mencari kata "Program" maka ketikan "/Program".
7. Untuk menghapus karakter, tekan "x".
8. Untuk menghapus baris, tekan "dd".
9. Untuk menghapus kata, tekan "dw".
10. Untuk menampilkan bantuan atau melihat semua perintah Vim, ketikan ":help", kemudian akan muncul semua perintah text editor Vim lainnya yang bisa kamu pelajari agar lebih mahir dalam menggunakan Vim.
Itu dia beberapa perintah dasar yang penting dan wajib diketahui pengguna yang ingin belajar tutorial Vim di Termux.
Baca Juga:
• 8 Text Editor Android Terbaik Dan Gratis Yang Bisa Kamu Pasang Melalui Play Store
• 5 Aplikasi Edit PDF Di Android Gratis dan Terbaik
Saat pertama kali menggunakannya, pasti kamu akan merasakan perbedaan dari menggunakan Vim dengan menggunakan text editor lainnya. Vim memang berbeda, dia memilik beberapa keunikan tersendiri. Tapi percayalah, jika sudah mahir, kamu akan merasakan kenyamanan dan kemudahan saat menggunakannya.
Itu dia pembahasan dari cara install dan menggunakan text editor Vim di Termux Android. Selain Vim, mungkin kamu juga tertarik untuk mengetahui cara menggunakan Nano text editor di Termux. Cukup sekian dan terimakasih.
Posting Komentar untuk "Cara Install dan Menggunakan Text Editor Vim di Termux Android"