5 Game Teka Teki Silang Offline Terbaik di Android
5 game teka tika silang offline terbaik di Android - Teka teki silang atau TTS merupakan sebuah permainan yang dimana kamu harus mengisi sebuah soal dengan jawaban yang dimasukan kedalam sebuah kotak berjejer yang mendatar dan menurun. Pemain harus menjawab soal dengan benar agar satu jawaban bisa tersambung dengan jawaban lain.
Dulu, game teka-teki silang hanya bisa dimainkan di dalam sebuah buku, namun berkat kemajuan teknologi membuat game ini bisa kamu mainkan dengan mudah di Android bahkan ketika kamu sedang offline.
Sudah ada banyak pengembang aplikasi dan game yang berlomba-lomba membuat game teka teki silang offline terbaik miliknya, sehingga kamu akan melihat banyak sekali game TTS Android dengan soal, tampilan, dan jenis yang berbeda-beda.
Game TTS Offline lebih banyak diminati karena irit kuota dan kemudahan ketika ingin memainkannya. Kamu bisa memainkan game ini ketika sedang jenuh atau untuk mengisi waktu luang sambil mengasah otak dan ilmu pengetahuan yang dimiliki.
Baca Juga:
• 8 Aplikasi Pemutar Musik Offline di Android Gratis
• 5 Aplikasi Edit Video Android Offline Terbaik
Game teka tika silang offline untuk HP Android tidak hanya satu. Di Play Store, kamu bisa menemukan banyak game yang sama-sama bisa dimainkan tanpa kuota internet, namun masalah untuk mencari mana game yang terbaik mungkin sedikit sulit karena tidak mungkin kamu harus mencoba semua game itu satu persatu.
Nah, oleh sebab itu, pada kesempatan ini admin akan mencoba untuk memberikan beberapa rekomendasi game teka teki silang di Android offline dan terbaik serta gratis untuk dimainkan. Penasaran apa saja gamenya? Silahkan simak lebih lanjut.
5 Game Teka Teki Silang Offline Terbaik di Android
Game TTS yang ada di dalam daftar di bawah ini semuanya tersedia di Play Store, jika tertarik untuk memainkannya, kamu bisa mendownloadnya di sana. Berikut ini adalah daftar game serta ulasannya.
1. TTS Pintar
Sumber foto: https://play.google.com |
Game teka teki silang yang pertama kita awali dengan game yang berasal dari Indonesia yang bernama TTS Pintar. Meskipun offline, pilihan fitur yang tersedia di dalam game ini cukup banyak. Game ini menyediakan TTS dalam tiga bahasa, yaitu bahasa Indonesia, bahasa Inggris dan bahasa Sunda.
Tampilan antarmuka dari game ini terbilang sederhana dan simpel, kamu juga bisa mengganti warna tema dengan warna yang disukai. Jika sudah bosan dengan gaya TTS klasik yang berbentuk kotak, kamu bisa menggantinya menjadi bulat.
Jika kamu kesulitan menjawab pertanyaan yang diberikan, kamu bisa menggunakan fitur bantuan untuk membuka salah satu huruf dari kotak yang diinginkan sehingga kamu akan lebih mudah untuk mencari jawabannya.
Soal di dalam game TTS Pintar akan terus diperbarui, jadi kami tidak perlu khawatir jika sudah menjawab semuanya. Jika sedang bosan main teka teki silang, di game ini juga ada game lain yang bisa dimainkan offline, yaitu game tebak kata.
2. TTS Asli - Teka Teki Seru 2023
Sumber foto: https://play.google.com |
Game teka-teki silang offline yang selanjutnya adalah TTS Asli, berdasarkan dari namanya, game TTS ini memiliki tampilan yang hampir sama dengan game TTS sungguhan yang biasa kamu lihat di majalah, koran ataupun buku.
TTS Asli memiliki sekumpulan soal berkualitas tentang pengetahuan umum seperti binatang, teknologi, sejarah, nama daerah, nama tokoh, pahlawan, dan soal bahasa inggris. Game ini mengklaim bahwa soal-soal tersebut dibuat sendiri dan tidak akan kamu temukan di game TTS lain.
Kesulitan menjawab pertanyaan? Tenang saja, game ini juga sudah menyediakan opsi bantuan yang disebut HINT. Selain itu, kamu juga bisa meminta bantuan kepada teman kamu yang berada di Facebook, Twitter, WhatsApp, dan media sosial lainnya.
Ukuran download game ini sangat ringan, yakni hanya 4,2 MB dan kamu bisa mendownloadnya dengan gratis di Play Store. Game ini dapat dimainkan di Android 4.4 (KitKat) dan diatasnya.
Baca Juga: 3 Game Offline Android Yang Bisa Dimainkan Tanpa Install
3. TTS Lontong
Sumber foto: https://play.google.com |
TTS Cak Lontong merupakan game teka teki silang di Android yang namanya diambil dari pelawak asal Indonesia, yaitu Cak Lontong. Jadi, jangan heran jika kamu akan menemukan banyak hal kocak dan lucu ketika main game ini.
Dari segi cara bermain tidak ada yang berbeda dengan teka teki silang pada umunya. Namun, dari daftar pertanyaan yang diberikan kadang ada saja yang berhasil membuat kita tertawa. Sebab, sebagian pertanyaan yang ada di dalam game TTS ini dibuat oleh penggunanya sendiri.
kamu juga bisa membuat pertanyaan di game TTS Lontong dengan mengirimkan pertanyaan kamu, pertanyaan yang diajukan akan diperiksa terlebih dahulu oleh pihak pembuat game ini. Jika berhasil lolos, pertanyaan kamu akan dimasukan ke dalam game dan nama kamu akan terpampang di sana.
4. TTS Asah Otak
Sumber foto: https://play.google.com |
Game TTS offline terbaik yang jadi rekomendasi buat kamu selanjutnya adalah TTS Asah Otak. Game ini menyediakan berbagai macam pertanyaan dengan tingkat kesulitan yang bervariasi tergantung pada level yang dimainkan.
Kamu akan naik level ketika semua soal TTS sudah berhasil dikerjakan dengan benar. Semakin tinggi level kamu, maka akan semakin sulit pertanyaan yang harus kamu jawab. Jika tidak sanggup menjawabnya, kamu bisa menggunakan fitur bantuan.
Soal-soal yang ada di game ini akan diperbarui setiap minggunya, jadi kamu tidak akan bosan untuk menjawab semua soalnya. Untuk segi tampilan, kamu juga tidak akan bosan karena tampilan dari game ini lebih unik dan menarik.
Selain dapat dimainkan dalam mode offline, game ini juga bisa dimainkan dalam mode online yang memungkinkan kamu untuk bermain TTS bersama teman-teman sehingga lebih asik dan seru.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Game Offline Android Petualangan Terbaik 2021 Grafik HD
5. Words of Wonders
Sumber foto: https://play.google.com |
Apabila ingin mendapatkan pengalaman bermain game TTS dengan tampilan yang berbeda seperti biasanya, kamu bisa menjajal game Words of Wonders. Game ini membawakan TTS yang sederhana namun dengan tampilan yang lebih intuitif.
Tiap level TTS memiliki tampilan background yang menarik, misalnya seperti gambar sebuah monumen, alam, dan tempat-tempat menarik lain yang ada dipenjuru dunia. Di game teka teki silang offline ini kamu seperti diajak untuk berkeliling dunia, dengan begitu hiburan yang kamu dapatkan lebih banyak.
Game ini sangat dimintai oleh pecinta game puzzle dan teka teki. Sebagai buktinya, game ini sudah di download dan dimainkan oleh lebih dari 100 juta pengguna Android. Jika kamu ingin menjadi salah satu bagian dari pemainnya, kamu bisa download game ini di Play Store secara gratis.
Tapi sebelum mendownloadnya pastikan jika kuota internet kamu mencukupinya, karena ukuran download dari game ini agak lumayan, yaitu sekitar 152 MB. Meskipun ukurannya terbilang agak besar, itu akan terbayar setelah kamu memainkannya.
Baca Juga: 6 Game Bertema Perang Android Online Dan Offline Terbaik
Itulah 5 game teka teki silang offline terbaik di Android yang mampu menghibur dan mengasah otak.
Setelah membaca tiap ulasan dari game tersebut, mana yang menurutmu game TTS terbaik dengan kategori offline yang paling recommended untuk dimainkan?
Jangan lupa beritahu juga teman kamu tentang game tersebut agar kamu dan dia bisa main bareng-bareng dan merasakan keseruan bareng-bareng juga. Jika kamu ingin kesenangan dalam bentuk game lain selain genre teka-teki, kamu bisa mencoba game dari Jojoy GTA 5.
Mungkin hanya itu saja informasi yang bisa admin sampaikan untuk artikel kali ini, sampai jumpa di artikel selanjutnya. Terimakasih.
Posting Komentar untuk "5 Game Teka Teki Silang Offline Terbaik di Android"