Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menghapus Komen di Instagram Sekaligus


Cara Menghapus Komen di Instagram Sekaligus

Cara menghapus komen di Instagram sekaligus - Berinteraksi dengan orang lain di Instagram tidak hanya bisa dilakukan melalui chat saja, kamu juga bisa berinteraksi dengan mengirimkan komen di postingan yang ia unggah. Nampaknya ini terjadi bukan hanya di IG saja namun juga di semua media sosial yang ada.

Biasanya, semakin menarik sebuah postingan akan semakin banyak orang yang ingin menanggapi postingan Instagram tersebut dengan mengomentarinya. Jika kamu pemilik dari postingan tersebut, pernahkah kamu merasa ingin menghapus komen-komen itu karena tahu hampir semuanya tidak penting?

Namun, komentar dengan jumlah yang sudah sangat banyak bisa menambah pekerjaan baru untuk kamu jika harus menghapus komen Instagram itu satu-persatu dari yang paling baru sampai yang paling lama. Tentu hal itu bisa menyusahkan kamu dan lebih banyak membuang waktu.

Tapi untungnya, didalam aplikasi Instagram sudah ada fitur untuk menghapus komentar langsung sekaligus. Dengan fitur ini kamu bebas memilih komen mana yang ingin dihapus atau bisa langsung menghapus semua komen di postingan IG milikmu.

Baca Juga:

• Cara Menonaktifkan Komentar di Postingan Instagram Android

• Cara Menonaktifkan Komentar di Story Instagram Android

Tapi sebelum itu kamu harus mengetahui terlebih dahulu beberapa komen Instagram yang tidak bisa dihapus dan yang bisa dihapus. Untuk menghapus komen dari orang lain hanya dapat dilakukan di postingan kamu saja dan begitupun sebaliknya. Yang bisa kita hapus di postingan orang lain hanyalah komentar dari kita sendiri. Pada intinya yang memiliki hak penuh untuk mengelola komentar adalah si pemilik postingan.

Jika ingin mengetahui lebih lanjut cara hapus komen di Instagram dengan sekaligus, silahkan kamu simak pembahasannya setelah ini.

Cara Menghapus Komen di Instagram Sekaligus

Jika tidak mau ribet menghapus komentar Instagram satu-persatu dalam jumlah yang banyak, kamu bisa menghapusnya sekaligus dengan mengikuti langkah-langkah seperti berikut ini.

1. Buka aplikasi Instagram di HP kamu masing-masing.

2. Sekarang kamu cari postingan yang komentarnya ingin kamu hapus, entah postingan orang lain maupun postingan sendiri.

3. Dibawah postingan tersebut tap Lihat semua komentar.

3. Cara Menghapus Komen di Instagram Sekaligus

4. Tekan lama salah satu komentar sampai komentar tersebut berhasil ditandai. Selanjutnya kamu tinggal menandai semua komen yang ingin kamu hapus.

4. Cara Menghapus Komen di Instagram Sekaligus

5. Selanjutnya untuk langsung menghapus semua komen yang sudah kamu tandai, tap ikon hapus yang berada di atas layar. Setelahnya proses penghapusan akan langsung berjalan.

5. Cara Menghapus Komen di Instagram Sekaligus

6. Selesai.

Baca Juga:

• Cara Kirim Pesan WA Ke Banyak Nomor Sekaligus

• Cara Menghapus Log Panggilan WhatsApp Sekaligus

• Cara Menyembunyikan Semua Postingan di Facebook Lite Sekaligus

Itu dia langkah-langkah yang perlu kamu lakukan untuk hapus komen Instagram sekaligus. Cara di atas dapat kamu lakukan di postingan Instagram orang lain atau di postingan kamu sendiri namun dengan aturan yang berbeda.

Jika postingan itu adalah milikmu, kamu bisa menghapus semua komentar termasuk komentar milikmu sendiri. Namun jika itu adalah postingan orang lain, yang bisa kamu hapus hanyalah komentar kamu saja, jadi yang perlu kamu tandai hanya komentar-komentar kamu.

Cukup sampai disini saja pembahasan tentang cara menghapus komen di Instagram sekaligus. Jika ada yang perlu ditanyakan mengenai artikel ini, silahkan bertanya melalui kolom komentar dibawah. Cukup sekian, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Terimakasih.

Posting Komentar untuk "Cara Menghapus Komen di Instagram Sekaligus"