Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP VIVO Tanpa Aplikasi
Ingin membuat tampilan layar kunci di HP VIVO yang kamu gunakan sehari-hari jadi tambah keren dan berbeda dari yang lain? Jika iya, caranya gampang banget! Kamu bisa melakukannya dengan cara membuat nama di layar kunci HP VIVO tanpa aplikasi launcher maupun aplikasi tambahan lain yang tutorialnya akan kita bahas disini.
Dulu, jika kita ingin membuat nama di kunci layar agak sedikit susah karena fitur didalam smartphone masih sangat minim, mungkin itu hanya bisa dilakukan dengan menggunakan bantuan aplikasi bahkan sampai ada yang mengharuskan kamu untuk memiliki akses root. Tapi untuk sekarang semua itu sudah terbantahkan.
Sebenarnya, bukan hanya HP VIVO saja yang memiliki fitur untuk memungkinkan pengguna bisa membuat nama sendiri pada layar HP ketika terkunci, namun beberapa HP Android juga sudah memiliki fitur bawaan yang serupa. Dengan fitur ini, kamu tidak hanya bisa membuat nama kamu saja, kamu juga bisa membuat tulisan lain yang kamu inginkan.
Baca Juga:
• Cara Membuat Nama Sendiri di Kamera HP Android
• Cara Menampilkan Shot on VIVO di Kamera HP VIVO
Sebagian dari pengguna VIVO mungkin sudah tahu jika VIVO menggunakan sistem operasi berbasis Android yang bernama Funtouch OS. Nah, didalam Funtouch OS VIVO ini tersedia sebuah fitur untuk membuat dan menampilkan nama pada layar kunci. Fitur ini memungkinkan kamu untuk membuat nama apapun tanpa aplikasi.
Sepertinya didalam Funtouch VIVO versi lama apalagi Funtouch versi terbaru pasti sudah dibenamkan fitur ini secara bawaan. Memang, tidak ada fungsi apapun dari fitur ini kecuali hanya untuk menambah keindahan pada tampilan layar kunci HP VIVO kamu saja. Tapi, sebagian pengguna mungkin merasa tertarik ingin menampilkan namanya di layar kunci.
Apabila kamu termasuk salah satu pengguna yang tertarik ingin membuat nama di layar kunci VIVO milikmu, itu artinya kamu harus tahu caranya terlebih dahulu.
Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP VIVO Tanpa Aplikasi
Selain dari segi wallpaper, menambahkan nama di layar kunci di HP VIVO juga bisa membantu untuk menunjang tampilan HP agar tetap terlihat keren dan modis meskipun hanya pada layar kunci saja. Nah, oleh karena itu, pada kesempatan ini admin ingin membagikan sebuah cara yang bisa kamu pakai untuk membuat tampilan nama didalam layar kunci HP VIVO milikmu.
Agar kamu tahu lebih jelas lagi bagaimana caranya, kamu bisa langsung melihat tutorial lengkapnya berikut ini.
1. Buka menu Pengaturan di HP VIVO kesayanganmu masing-masing.
2. Setelah berada didalam pengaturan, silahkan kamu tap opsi "Layar beranda, layar kunci, dan wallpaper".
3. Setelahnya kamu pilih opsi "Pengaturan layar kunci".
4. Sekarang kamu tap opsi "Tambah teks di layar kunci" untuk mulai membuat tulisan yang kamu inginkan.
5. Selanjutnya kamu tinggal memasukan nama ataupun tulisan yang akan ditampilkan di layar kunci. Kamu bisa memasukan nama apapun asalkan panjang katanya tidak boleh melebihi batas yang ditentukan. Jika sudah memasukannya, tap "Oke" untuk menyimpan pengaturan.
6. Selesai.
Untuk mencoba apakah nama yang kamu masukan tadi sudah ditampilkan di layar kunci atau belum, kamu bisa mengunci layar dan menghidupkannya lagi. Setelah itu kamu bisa melihat hasilnya disana.
Baca Juga:
• Cara Ganti Tema Musik VIVO Tanpa Aplikasi Tambahan
• Cara Menampilkan Persentase Baterai di HP VIVO
• Cara Menampilkan Kecepatan Jaringan di HP VIVO 2022
Mungkin penempatan namanya bisa berbeda-beda meskipun sama-sama di HP VIVO dan sama-sama di layar kunci. Untuk di HP VIVO admin sendiri yaitu VIVO Y30i, letak namanya ada dibawah jam.
Cara diatas bisa kamu coba di beberapa HP VIVO keluaran lama dan keluaran terbaru, misalnya di VIVO Y19, Y20, Y12s, Y93, Y50, Y21, Y71, Y81, Y12, Y12i, Y30, Y91c, dan HP VIVO seri lainnya selain seri Y, contohnya seperti VIVO V20 dan sebagainya.
Cukup sekian untuk pembahasan tentang tutorial cara membuat nama di layar kunci HP VIVO tanpa aplikasi pihak ketiga apapun. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Terimakasih.
Posting Komentar untuk "Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP VIVO Tanpa Aplikasi"