Cara Salin Link Profil Facebook di Android
Karena sebelumnya kita pernah membahas tentang 2 cara copy link Fanspage Facebook, sekarang giliran kita membahas cara salin link profil Facebook di Android. Jika kamu tertarik dengan pembahasannya, yuk simak artikel ini lebih lanjut.
Sebenarnya, jika kita lihat dari segi fungsi, semua link itu memiliki fungsi yang sama, tak terkecuali link profil akun Facebook. Mungkin fungsi link akun Facebook ini akan terasa sekali saat ada seseorang yang ingin tahu akun Facebook milikmu entah untuk meminta pertemanan atau keperluan lainnya.
Namun, pada saat orang itu mencari nama akun FB kamu di kolom pencarian Facebook, hasilnya tetap tidak ditemukan juga. Pasti kita juga sering mengalami kejadian seperti ini. Mungkin salah satu penyebabnya karena banyak akun yang memiliki nama yang sama dengan akun Facebook yang kita cari sehingga untuk menemukannya butuh sedikit usaha.
Baca Juga:
• Cara Menyalin Link Grup WhatsApp Untuk Dibagikan
• Cara Share Link Google Drive Android 2022
Nah, disinilah fungsi link profil FB itu dibutuhkan. Pasalnya, dengan menggunakan link Facebook ini kamu akan dihantarkan langsung kedalam profil Facebook tersebut setelah kamu mengkliknya. Jadi kamu tidak perlu susah-susah untuk mencarinya lagi.
Namun, apakah kamu sudah tahu bagaimana cara copy link profil Facebook di HP Android? Jika tidak, dan kamu ingin mengetahui caranya, jangan khawatir karena kamu bisa melihat tutorialnya disini.
Cara Salin Link Profil Facebook di Android
Pada dasarnya, untuk salin link profil FB itu hal yang sangat mudah karena setiap platform media sosial termasuk Facebook pasti sudah menyediakan sebuah link profil untuk masing-masing akun yang terdaftar.
Disini admin akan membagikan tutorialnya menggunakan aplikasi Facebook Lite Android. Tujuannya adalah agar caranya jadi lebih mudah lagi. Dan cara ini juga bisa kamu gunakan untuk menyalin link profil Facebook orang lain, tidak hanya link profil FB kamu sendiri.
Jika kamu sudah penasaran dengan caranya, berikut adalah tutorial lengkapnya:
1. Buka aplikasi Facebook Lite di HP Android kamu masing-masing.
2. Didalam Facebook, masuk kedalam profil akun Facebook kamu atau orang lain jika yang ingin kamu salin adalah akun Facebook milik orang lain.
3. Setelah berada didalam profil Facebook akun tersebut, tap ikon titik tiga yang kamu lihat dibawah foto profil.
4. Setelahnya kamu akan melihat beberapa opsi pilihan dan yang harus kamu pilih adalah opsi "Salin Tautan ke Profil". Dan sekarang link profil Facebook itu sudah berhasil kamu salin.
5. Selesai.
Sampai ditahap ini kamu sudah mengetahui tutorial melihat dan menyalin link profil akun FB di HP Android dengan mudah. Selanjutnya kamu tinggal membagikan link akun FB tersebut ke teman-teman kamu agar mereka lebih mudah untuk mencarinya.
Baca Juga:
• Cara Menyalin Link Akun TikTok Sendiri dan Orang Lain
• Cara Menyalin Link Akun Instagram Sendiri di Aplikasi
Sebenarnya, untuk kamu yang menggunakan iPhone, kamu juga bisa menggunakan cara diatas namun dengan syarat kamu harus menggunakan FB Lite. Untuk masalah cara melakukannya tetap sama seperti tutorial yang admin bagikan diatas.
Mungkin sampai disini sudah tidak ada yang perlu disampaikan lagi tentang cara salin link profil Facebook di Android karena admin yakin kamu sudah memahaminya karena caranya yang memang sangat mudah sekali.
Cukup sekian, selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Terimakasih.
Posting Komentar untuk "Cara Salin Link Profil Facebook di Android"