Cara Menyalin Tulisan Di Foto Dengan Mudah Di Android
Cara menyalin tulisan di foto - Menyalin dan menempelkan teks sudah menjadi kegiatan sehari hari para pengguna smartphone, PC, ataupun laptop saat sedang malas untuk mengetik, entah itu sedang mengerjakan tugas atau membuat catatan penting lainnya.
Namun, saat kamu harus mengetik ulang dari sebuah tulisan yang ada di foto, pasti kamu akan kesulitan untuk mencari bagaimana caranya, karena fitur ini tidak tersedia pada kebanyakan smartphone.
Memang malas rasanya jika kita harus menulis ulang tulisan yang terdapat di foto tersebut, belum lagi jika teksnya terlalu banyak. Namun, jika kamu tidak tahu caranya, mau tidak mau kamu harus mengetik ulang semua tulisan yang ada di foto tersebut.
Baca Juga:
• Cara Screenshot Panjang Di Semua Tipe HP Android Terbaru
• 8 Text Editor Android Terbaik Dan Gratis Yang Bisa Kamu Pasang Melalui Play Store
Kita semua tahu bahwa teknologi dihadirkan untuk mempermudah manusia untuk mengerjakan sebuah tugas atau pekerjaan. Nahh, di era teknologi yang serba canggih ini, ada juga yang namanya cara menyalin tulisan di foto. Jika kamu mau menguliknya di internet pasti kamu akan menemukan solusinya.
Dengan cara menyalin tulisan yang ada di sebuah foto atau gambar, maka rasa malas kamu untuk mengetik itu akan teratasi.
Meskipun di Android kamu tidak memiliki fitur bawaan untuk bisa menyalin tulisan dari foto. Tenang saja, kamu bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga untuk melakukan hal tersebut. Seperti apakah caranya? Simak berikut ini.
Cara Menyalin Tulisan Di Foto Dengan Mudah Di Android
Karena disini kamu akan memanfaat aplikasi pihak ketiga yang dapat digunakan untuk menyalin tulisan di gambar, kamu perlu menginstall aplikasinya terlebih dahulu di Play Store. Nama aplikasinya adalah Copy Paste Any Text Trial.
Jika aplikasi tersebut sudah terpasang, untuk cara menggunakannya adalah seperti berikut ini.
Cara Menyalin Tulisan Di Foto:
• Masuk ke aplikasi yang sudah kamu pasang tadi.
• Saat pertama kali masuk kedalam aplikasi Copy Paste Any Text Trial, kamu akan diperintahkan untuk menginstall terlebih dahulu bahasa inggris didalam aplikasinya dengan memilih "Oke". Selain menginstall bahasa inggris kamu juga harus menginstall bahasa indonesia agar bahasa inggris dan indonesia menjadi bahasa utama. Caranya : Didalam aplikasi > Manage languages > cari bahasa indonesia > Install.
• Jika langkah diatas sudah dilakukan, sekarang kamu keluar dari aplikasinya lalu masuk ke aplikasi galeri di perangkat kamu.
• Langkah berikutnya untuk menyalin tulisan di foto adalah memilih salah satu foto yang ingin kamu salin tulisannya.
• Setelah memilih foto, tap bagikan foto tersebut lalu pilih bagikan dengan aplikasi Copy Paste Any Text Trial.
• Kamu akan diarahkan otomatis kedalam aplikasi tersebut, sekarang kamu crop pada bagian tulisan yang ingin disalin. Setelah selesai, pilih "Done".
• Sekarang kamu tinggal menunggu proses OCR (Optical Character Recognition) hingga selesai.
• Setelah selesai, tulisan tersebut sekarang sudah berhasil disalin dan kamu bisa menempelkan atau paste tulisan tersebut. Sebagai percobaan, kamu bisa pastekan ke aplikasi catatan di Android kamu.
• Selesai.
Baca Juga:
• Cara Membuat Teks ASCII Di Termux
• Cara Mengirim Pesan Kosong Di WhatsApp Tanpa Aplikasi Tambahan
Dengan menggunakan aplikasi Copy Paste Any Text Trial, sekarang kamu bisa menyalin semua tulisan yang terdapat didalam sebuah foto.
Itulah cara copy tulisan digambar dengan hp Android. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat, terimakasih.
Posting Komentar untuk "Cara Menyalin Tulisan Di Foto Dengan Mudah Di Android"