Cara Otomatis Menerjemahkan Berbagai Bahasa Chat WhatsApp Ke Bahasa Indonesia
Pasti kamu pernah kebingungan dengan bahasa chat WhatsApp yang sebelumnya kamu tidak mengerti dengan bahasa tersebut, seperti contohnya bahasa asing dari negara luar.
Memang, kamu bisa saja menyalin chat WhatsApp tersebut lalu menerjemahkannya menggunakan Google Translate Melalui Mesin Penelusuran atau bisa juga menggunakan aplikasi terjemahan, namun cara itu sedikit terlalu ribet karena kamu harus bolak balik ke WhatsApp dan pencarian Google.
Jika kamu tidak ingin ribet, ada cara untuk menerjemahkan bahasa asing di chat WhatsApp ke bahasa Indonesia secara otomatis dan mudah langsung dari dalam aplikasi WhatsApp sendiri.
Baca Juga : Cara Agar Tetap Bisa Chat Ke Orang Yang Blokir WhatsApp Kita Tanpa Aplikasi
Cara untuk menerjemahkan berbagai bahasa chat WhatsApp ke bahasa indonesia ini kita masih menggunakan bantuan dari aplikasi Google Translate.
Kita bisa menjadikan Google Translate sebagai aplikasi translate chatting WhatsApp secara otomatis dengan menggunakan fitur didalamnya yang disebut tap to translate.
Berikut ini cara otomatis menerjemahkan berbagai bahasa chat whatsApp ke bahasa Indonesia :
• Download aplikasi Google Translate di play Store.
• Setelah terpasang langsung saja kamu buka aplikasinya.
• tap ikon baris tiga yang ada di kiri atas layar
• Pilih Setelan.
• Setelah itu pilih Sentuh untuk menerjemahkan.
• lalu pilih Aktifkan.
Jika muncul sebuah notifikasi pop-up pilih saja Izinkan ditampilkan diatas aplikasi lain.
• Selesai.
Fitur tap to translate sudah berhasil diaktifkan.
Sekarang buka WhatsApp milik kamu dan cari chat berbahasa asing yang ingin kamu terjemahkan setelah itu copy chat tersebut dan secara otomatis akan muncul ikon google translate yang melayang, tap ikon tersebut jika kamu ingin langsung menerjemahkannya.
Sebenarnya Google Translate bisa juga kamu gunakan sebagai Aplikasi translate otomatis untuk semua kata yang berbahasa asing entah itu di facebook, instagram, maupun di media sosial lainnya dengan syarat kata yang ingin kita terjemahkan bisa di copy/salin dan cara untuk menerjemahkannya sama seperti cara untuk menerjemahkan chat WhatsApp seperti diatas.
Itulah cara otomatis menerjemahkan berbagai bahasa chat WhatsApp ke bahasa indonesia, tapi cara tersebut hanya bisa di lakukan oleh smartphone android.
Rincian singkat aplikasi Google Translate / Google Terjemahan di Play Store :
Ukuran : 27,17 MB
Rating (Interaksi Pengguna ) : 3+
Versi : 6.16.0.03.352678460
Diupdate pada : 25 Januari 2021
Download : 500.000.000+ download
Ditawarkan oleh : Google LLC
Baca Juga :
• WhatsApp Membuat Cara Untuk Memberikan Informasi Kepada Penggunanya Melalui Status
Posting Komentar untuk "Cara Otomatis Menerjemahkan Berbagai Bahasa Chat WhatsApp Ke Bahasa Indonesia"